Nuansa silaturahmi saat Halal Bi Halal

PT CMN Gelar Halal Bi Halal Mempererat Tali Silaturahmi

Dalam suasana lebaran Idul Fitri 1446 Hijriah, serta hari perdana masuk kerja pasca liburan lebaran, PT Cut Meutia Medika Nusantara (PT CMN) bersama keluarga besar menggelar halal bi halal.

Kegiatan halal bi halal digelar di halaman Kantor Pusat PT CMN, dihadiri langsung Direktur PT CMN Ir Ernawati, perwakilan keluarga besar dari Koperasi Mon Madu, RSUCM Langsa, Klinik Cut Meutia I Langsa, Klinik Cut Meutia II Cot Girek bersama Klinik Utama Cut Meutia Cot Girek Kabupaten Aceh Utara, Selasa (08/04/2025).

Turut juga hadir secara virtual oleh Komisaris PT CMN Faisal Ahmad, Region Head PTPN IV Regional VI Syahriadi Siregar, didampingi SEVP Operation T. Zein Ichwan, dan SEVP Business Support Tengku Rinel, Kabag Sekretariat dan Hukum Sarjani, serta para tamu undangan lainnya.

Acara halal bi halal dikemas mendengarkan tausiyah dari Ustad Rusdan tentang makna saling maaf memaafkan dan makna besar dari mempererat tali silaturahmi sesama sambil diiringi dengan hal yang kocak mengundang gelak tawa.

Setelah itu para petinggi berdiri dan berbaris di depan, diikuti dengan rapi oleh para hadirin berderet dalam antrian untuk bersalaman satu persatu dan sesama maaf memaafkan.

Usai bersalaman semua yang hadir menikmati dan menyantap segala hidangan yang sudah tersaji, terlihat keakraban, tawa canda dan ceria senyum sesama mengiringi candaan kecil sambil makan dan minum di iringi suara merdu dari artis lokal Keluarga Besar PT CMN.

Penulis : Humas   Tag : #ptcmn #kotalangsa #rsucmlangsa #halalbihalal #lebaran #idulfitri

Follow Us