Direktur PT CMN, Ernawati, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana XXI Kodim 0104/ATIM, Ny. Rani Novi Beserta Jajaran, Ketua DPRK Langsa, Melvita Sari Mengikuti Senam Sehat Bersama Masyarakat Kota Langsa

Gelar Senam Sehat Bersama, TNI Dan PT CMN Bersinergi Membangun Kepedulian Kesehatan Di Kota Langsa

Langsa - Memeriahkan Hari Ulang Tahun Tentara Nasional Indonesia (TNI) ke-80, PT Cut Meutia Medika Nusantara (PT CMN) turut serta meramaikan kegiatan Senam Sehat Bersama yang digelar di Lapangan Merdeka Kota Langsa, Minggu (21/09/2025).

Acara ini diikuti dengan antusias oleh Forkopimda Kota Langsa, jajaran TNI, Direktur dan jajaran PT CMN, serta masyarakat umum.

Kegiatan diawali dengan sambutan dari Dandim 0104/Atim, menyampaikan harapannya agar kegiatan ini dapat memberikan manfaat kesehatan sekaligus mempererat silaturahmi antarwarga Kota Langsa, beliau mengajak seluruh peserta untuk menjadikan olahraga sebagai gaya hidup sehat.
“Di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Mari kita berolahraga agar masyarakat semakin semangat supaya kita siap menghadapi berbagai tantangan ke depan,” ujarnya.

Suasana semakin semarak saat senam sehat bersama dimulai. Kehadiran Direktur PT CMN turut membangkitkan semangat para peserta, khususnya karyawan PT CMN yang tampak antusias mengikuti setiap gerakan dengan penuh semangat. Keceriaan pun tampak jelas di wajah Ibu Ernawati saat melihat semangat luar biasa dari seluruh jajaran karyawan.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kesehatan masyarakat, usai senam PT CMN membagikan bubur kacang hijau sehat secara gratis kepada seluruh pengunjung yang hadir di Lapangan Merdeka.

Tidak hanya itu, PT CMN juga menghadirkan edukasi kesehatan melalui penampilan tim Code Blue, yakni tim tanggap darurat medis dari PT CMN. Dalam kesempatan tersebut, mereka memberikan sosialisasi mengenai tata cara pertolongan pertama pada kondisi henti jantung atau henti napas. Demonstrasi dilakukan secara langsung, mencakup tindakan resusitasi jantung paru (RJP) dan stabilisasi dini.

Edukasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya tindakan cepat dan tepat dalam situasi kegawatdaruratan medis, guna menurunkan angka kematian dan kecacatan.

Melalui kegiatan ini, PT CMN tidak hanya menunjukkan partisipasi aktif dalam peringatan HUT TNI ke-80, tetapi juga memperkuat komitmennya dalam mendukung kesehatan dan keselamatan masyarakat Kota Langsa.

Penulis : yos   Tag : PT CMN, RSU CUT MEUTIA, KLINIK CUT MEUTIA, KOTA LANGSA, ACEH, SENAM SEHAT, HUT TNI KE 80

Follow Us